Wednesday, December 24, 2008

ga mood, menjadi sangad mood (part 1)

libur,
libur,
libur yang sesungguhnya,
haha,

tpi sayang liburan kali ini cuma 2 minggu, huixx,
biasanya paling ngga 3 minggu,
mungkin karna ujiannya mau dimajuin kali ya??
kali aja,

nah,
di postingan ini, aku mau cerita tentang satu pengalaman, yang berharga.

jadi awalnya,
dimulai dari sakitnya mamaku,
yang habis di operasi, tpi sudah boleh pulang,
lalu, temen mamaku nengok ke rumah,
nengoknya sambil menawarkan sesuatu,
apa itu?
"SEMINAR ANAK, tentang CITRA PEMIMPIN REMAJA"

mami : GABYYYYYYYYYYYYYYYYYYYYYYY!

aku : ia mii, sabarrrrrrrrrrrr.

aku : kenapa mi?

mami : ini, tante mey, barusan nawarin seminar, tentang kepemimpinan. BAGUS.! kamu ikut ya?

aku : HA?? Seminar mi? dimana? kapan?

mami : di Bedugul, 3 hari.

aku : he? NGINEP?

mami : ia. ikut ya?

aku : hee, pikir2 dulu.

aku keluar kamar mamaku, dengan bete.
SEMINAR?NGINEP?ADA SIAPA DISANA?APA YANG AKU LAKUIN DISANA?
pertanyaan itu berkecamuk di dalam hati dan pikiranku.

keesokan harinya,
aku mengisi form itu, dan belum menandatanganinya,
karna belum pasti aku mau, dan tentunya aku BENER2 ga mau.

trus,aku ke kamar mamaku lagi,
aku lupa karena masalah apa,
aku bertengkar dengan mamaku, sehingga aku menandatangani form itu,
dan mamaku telah menandatanganinya,
secara tidak langsung, form itu berarti "AKU MENYETUJUINYA"
padahal nggak,
tpi, aku takut mengecawakan mamaku (dasar, aku ga bisa garangan dikit ama mama.haha)

sehari sebelum pergi ke seminar itu,
aku nemenin tamu jalan-jalan,
seharian itu, aku bete,
aku ga ada perasaan bahagia sama sekali, yang ada capek n bete.

tempat-tempat yang dituju dari awal :

flo --> planet surf sebelah flo --> ke toko mas, tamunya mau liat mas asli dari Bali --> ke Titiles --> ke Erlangga --> kacang rahayu --> undagi.

tpi waktu ke kacang rahayu, tokonya tutup,
waktu ke undagi, juga tutup,
akhirnya mampir ke salah satu toko antik di marlboro, milik sodara mamaku, sekalian muter mobil,
wihh, aku saat itu, udah bete, capek, bingung,.
kalo aku tersenyum sama tamu-tamu itu, ato ketawa-ketawa, itu semua bisa di bilang "PURA-PURA"
akhirnya, atau tempat tujuan akhir dari tamu-tamu itu, adalah NURIS,
tempat makan enak, yang ada di Ubud. sangatt enakk,

jujur,
aku pengen ikut, tapi aku udah cuapeeekk banget, capek hati dan capek pikiran.
mamaku sudah menolak habis-habisan ajakan dari tamu-tamu itu,
namun alasan apapun dari mamaku tidak diterima oleh sang tamu,
hingga akhirnya aku terpaksa ikut ke sana.!

wee, rame,
tpi untuk kita sudah ada meja yang di pesan, jadi ga usa takut ga dapet meja,
ok,
disana,
yang harusnya aku menikmati makan itu,
tpi,
aku malahan, ga bisa rasain, tu makanan enak ato ga,
bagi ku makanan yang biasanya enak, jadi biasa aja.
ternyata aku benar-benar stress,
aku takut,
aku takut ikut seminar itu,
aku ga mau.

yang ada dalam pikiranku gini, "seminar? males banget. bayangin aja, liburan cuma 2 minggu, masi juga terenggut dengan adanya seminar yang ga jelas. yang aku tak berminat sama sekali"
( --> part 2)

0 komentar: